Cara Buka Tabungan Emas Pegadaian; Investasi Kekinian Emas Logam Mulia
Buku Tabungan Emas Pegadaian |
Kita nggak bisa tuh hanya fokus di investasi terus tanpa juga memiliki proteksi yang mumpuni. Investasi tanpa proteksi itu ibarat bermain bola tanpa kiper. Begitu lengah, bisa kebobolan dan ambyar semua investasi yang sudah kita rencanakan.
Perbedaan Menabung dan Investasi
Investasi sendiri sebenarnya secara sederhana bisa diartikan sebagai aktifitas menempatkan dan mengumpulkan dana pada instrumen keuangan dalam jangka waktu tertentu dengan harapan akan mendapatkan keuntungan (hasil investasi).
Investasi tidak boleh disamakan dengan menabung karena memiliki faktor resiko. Sementara tabungan itu sifatnya seperti cash flow, rekening untuk kebutuhan hidup sehari-hari dan biasanya untuk persiapan dana darurat.
Habit orang jaman now yang lebih konsumtif menyebabkan lebih banyak pengeluaran dibandingkan pemasukan yang kita setorkan ke rekening tabungan. Selain itu, bunga yang didapatkan dari bank biasanya jauh dibawah tingkat inflasi. Hal ini jelas, menurut saya sih nggak cuan ya. So, saya sih big no untuk menyimpan uang dalam jumlah besar di rekening tabungan.
Kita perlu instrumen keuangan yang menawarkan keuntungan/hasil investasi diatas nilai inflasi. Itu trik utamanya. Saham atau reksadana tentunya sangat menggiurkan, tapi juga harus dipahami bahwa resikonya juga tinggi.
Deposito juga ada yang menawarkan hasil investasi yang bagus, tapi kalo saya kurang sreg sama sistem penalti dan kewajiban lamanya menyimpan dana kita.
sumber gambar: pexels.com |
Logam mulia (LM) pun sekarang jadi salah satu alternatif untuk investasi loh. Cuma terkadang berat ya untuk langsung menyisihkan dana sekian rupiah untuk membeli LM terkecil misal 5 gram.
Nah, menjawab permasalahan tersebut, Pegadaian menawarkan solusi tepat untuk kita yang berminat investasi Logam Mulia tapi budgetnya terbatas. Kini, sudah tersedia Tabungan Emas di Pegadaian. Dan kita bisa buka Tabungan Emas tersebut secara online.
Langkah-langkah Membuka Tabungan Emas di Pegadaian Digital
- Unduh dulu ya aplikasi Pegadaian Digital di Playstore atau Appstore.
- Lanjut kalian registrasi dan bikin akun di Pegadaian Digital.
- Di halaman utama, pilih menu dengan icon Emas dan pilih Daftar Rekening.
- Lalu, klik Buka Tabungan dan isi data-data yang diminta di setiap stepnya. Siapin KTP ya, guys.
- Nanti akan tertera nominal Rp50.000 sebagai setoran awal untuk buka Tabungan Emas ini.
- Pilih cara pembayaran transfer ke rekening Virtual Account (BNI, BRI, BCA, Mandiri atau Bank Permata).
- Begitu pembayaran kamu diterima dan sudah tervalidasi, kamu resmi sudah memiliki Tabungan Emas di Pegadaian.
Setelah itu, kamu bisa mulai deh untuk top-up Tabungan Emas kamu di menu Beli. Kamu juga akan dapat info harga emas per harinya di aplikasi ini loh. Dan nanti, saat jumlah gramnya sudah mencukupi untuk dicetak kita bisa pilih untuk mencetak emas LM kita. Tersedia pilihan emas LM Antam atau emas LM UBM. Atau, kamu bisa pilih untuk cairkan nilai emas yang kamu punya ke rekening bank kamu.
Nah, untuk bisa bertransaksi seperti ini kamu memang harus datang sih ke Pegadaian terdekat yang kamu pilih sebelumnya saat pembukaan rekening. Nanti, kita akan mendapatkan juga buku rekening Tabungan Emas Pegadaian.
Simple banget kan? Intinya kita harus konsisten dan disiplin sih kalo mau berinvestasi. Tidak pernah ada kata terlambat loh untuk memulai. Dan, satu lagi nih kita perlu tentukan juga tujuan investasi kita apakah untuk dana pensiun, dana travelling, dana pendidikan atau dana untuk naik haji. Yo ayo ah kita mulai berinvestasi!
Tipe Profil Resiko Investasi
Tau gak sih, kalo kamu mulai tertarik investasi, selamat kamu menjadi seorang investor loh. Ayo, siapa coba yang mindsetnya kaya saya dulu, bahwa yang namanya investor itu harus tajir melintir?
Ternyata tidak seperti itu ya guys. Kita bisa mulai berinvestasi, kalo memang ada dana berlebih diluar cash flow bulanan kita. Dan sekarang banyak banget loh, pilihan investasi retail alias receh bahkan mulai dari 10 ribuan rupiah!
Sebelum memutuskan untuk berinvestasi, ada baiknya kita mengenal beberapa tipe karakter profil resiko seseorang saat investasi, yaitu:
Tipe Konservatif
Tipe ini merupakan investor yang tingkat toleransi terhadap resikonya paling rendah. Bahasa sederhananya, tipe ini adalah tipe orang yang suka main aman.
Dalam investasi prinsipnya adalah high risk high return. Jadi, bisa dipastikan bahwa return yang bisa didapat oleh tipe investor konservatif juga pastinya rendah ya. Investasi emas logam mulia menjadi alternatif simpanan tetap bulanan untuk yang memilih risiko rendah.
Atau bisa juga memilih untuk investasi dengan deposito. Buat kalian yang tertarik untuk investasi reksadana, kalian bisa memilih reksadana pasar uang dan pendapatan tetap yang memang cocok karakternya untuk tipe investor konservatif.
Tipe Moderat
Nah, kalo tipe yang ini tuh investor yang masih toleran terhadap resiko. Karena untuk dapat cuan yang lebih besar, pastinya ada resiko yang lebih besar juga. Tenang, kalo kalian termasuk tipe yang ini, kalian bisa memilih berinvestasi di reksadana pendapatan tetap dan reksadana campuran.
Tipe Agresif
Tipe investor yang satu ini, sudah pasti maunya cuan sebesar-besarnya. Siap-siap aja dag dig dug kaya naik rollercoaster. Selama kita paham teknik dan strategi investasi yang tepat, no problemo lah.
Pastikan aja, bahwa financial goals-nya untuk jangka panjang, sehingga keuntungannya pun maksimal. Dan untuk yang dananya belum seberapa, kita bisa banget tuh pakai teknik Dollar Cost Averaging. Intinya no panic panic club deh kalo jadi tipe investor agresif. Pilihan investasinya, kalian bisa memilih investasi saham atau reksadana saham.
So, sudah siap untuk mulai investasi dong? Mulai aja dulu, karena tidak pernah ada kata terlambat untuk berinvestasi. Jangan cuma bekerja untuk mendapatkan uang, buatlah uang bekerja untuk kita!
81 Comments
Saya pernah baca tentang tabungan emas dari pagadaina ini. tapi kemaren cuma sekilas aja.
ReplyDeletesetelah baca artikel kaka, saya jadi penasaran untuk lebih tau dan membuka tabungan emas ini kak
-PS-
Peluk dari jauh
lilpjourney(dot)com
Yuk kak, tahun 2020 ini kita mulai investasi. Hati-hati milih investasi ya jangan yang investasi bodong. Kalo di pegadaian sih insya Allah aman lah ya.
DeleteKeren postingannya! Terimakasih ya kak sudah berbagi tips :)
ReplyDeleteYuk dicoba kak mulai nabung emasnya, tahun 2020 harus mulai investasi nih
DeleteAKu kemarin sudah nyobain sistem arisan emas di pengadaian. Emang enak. BAru tahu kalau ada tabungan emas juga.
ReplyDeleteAda mba tabungan emasnya, nanti kalo sudah mencukupi untuk dicetak bisa kita cetak emas LM nya di cabang Pegadaian terdekat
DeleteMudah sekali transaksi ini.nanti aku ikutan juga ah kalau udah punya duit.
ReplyDeleteYuk kak, nabung mulai dari 10 ribu juga bisa loh ini. Asal kita mau mulai menyisihkan aja.
DeleteAku dah pernah punya tabungan emas lah, bisnis emas lah yg online online tp ribet pada akhirnya.tp yang pegadaian punya sih belom
ReplyDeleteKalo saya sih milih yang bisa online gini mba transaksinya jadi praktis gak ribet
DeleteBermanfaat artikelnya mbak. Pengen coba nabung sampe banyak, apalagi nabung pahala untuk bekal kita ke surga ya mbak
ReplyDeleteTabungan emas dari pegadaian saya sudah punya lho. Bulan lalu saya daftar hehe
Deleteayo dong muai nabung mbaknya, jangan hedon teyuuus :p
DeleteOh mbak yang mulai ya, sungguh mbak keterlaluan kata bang haji
DeleteMenyesal deh buatkan anak tabungan pendidikan. Sekarang aku baru tau lebih efesien pakai Logam Mulia
ReplyDeleteKalo aku sih untuk tabungan pendidikan lebih pilih investasi kaya gini mba daripada cm setor uang ke rekening bank doang
DeleteMakasih banyak infonya mba, aku memang dari dulu tertarik buat nabung emas karena tiap tahun naik terus dan sangat mwnjanjikan
ReplyDeleteYuk mbak dimulai dari sekarang, apalagi di Pegadaian mulai dari 10 ribu juga bisa kok nabungnya
DeleteMudah banget ternyata, ya. Kalau di Pegadaian udah dijamin aman, 'kan? Saya pengen deh jadi investasi emas
ReplyDeleteMudah kak, insya Allah sih ya aman karena ini kan BUMN punya negara juga
DeleteBAru tahu ada tabungan emas digital pegadaian, biasanya aku beli LM dengan DP sisanya cicilan setiap bulan setelah lunas baru bisa ambil LM nya :)
ReplyDeleteAda mba sekarang tabungan emas, kemarin juga tahu infonya dari temenku dan beberapa selebgram hehehe
Deletetertarik banget. jd nabung emas gak perlu lagi jauh2ke kantor penggadaian. cukup lewat aplikasinya ajah ya. waaah menarik!
ReplyDeleteIya mba praktis kalo aku cari yang transaksinya bisa online kaya gini
DeleteTabungan emas pegadaian lagi hangat di perbincangan karena lewat aplikasi saja sudah bisa sudah tersampaikan
ReplyDeleteIya bu, patut dicoba ini lumayan jadi itung-itung nabung tapi bentuknya investasi LM
DeleteDaku belum coba buka tabungan emas pegadaian kak, masih belum paham sih tata caranya bagaimana.
ReplyDeleteNah ini artikelku kan isinya tentang cara bukanya mba, hayoo dibaca
DeleteMau nyoba ahh buka tabungan emas lewat pengadaian dengan langkah2 di atas makasii y infonya,, nabung emas lebih simpel
ReplyDeleteCusss mba yuk kita mulai investasi dengan tabungan emas ini
DeleteSaya udah punya tabungan emas di pegadaian dong. BUkanya udah dari setahun lalu, tapi saldonya masih yaa, gitu deh, hahaha :D
ReplyDeleteWah simple banget buat tabungan emas di pegadaian ya, rencana juga nih nabung emas di pegadaian dan bisa jadi dana darurat buat keuangan keluarga.
ReplyDeleteIya mba, penting banget loh untuk mulai investasi sejak dini. Yuk mulai sekarang juga
DeleteMudah banget ya buka tabungan emas di Pegadaian. Bisa nih buat simoanan ataupun investasi jangka panjang.
ReplyDeleteIya kak, yuk mulai nabung kalo aku sih daripada cuma nyimpen uang di rekening mending invest kaya gini
Deletetarget 2020 harus punya tabungan emas, karena kalau tabunga duit jajannya mudah ahahah
ReplyDeleteYuk kak, tabungannya mulai dari 10 ribu juga bisa kok
Deletedulu 2015 belum ada pegadaian digital, saya buka rekening tabungan emas offline dengan langsung ke kantor cabang. kalo sekarang makin canggih, untungnya pegadaian berinovasi, apply tabungan emas bisa lewat aplikasi
ReplyDeleteIya kak, saya pilih yang bisa transaksi online jadi bisa kapan aja dan dimana aja
DeleteMba shyntako, aku pun bulan lalu udah buka tabungan emas ini. Asyik banget loh, mulai dari 7 ribuan aja Udah bisa nabung (Setelah buka pertama).
ReplyDeleteYaa kan kak, oke banget yaa nabung tapi sebenarnya investasi. Aku sih yes.
DeleteOoh ada pilihan emas UBM ya, saya pikir emas Antam saja. Berarti sekarang sudah lebih variatif layanan di Pegadaian.
ReplyDeleteIya kita dikasih pilihan mau cetaknya nanti emas UBM atau emas Antam
DeletePernah baca waktu itu masih manual. Sekarang sudah sudah bisa via online investasi emas di Pegadaian ya. Udah ada aplikasinya jug. Mengikuti perkembangan dan kebutuhan Pegadaian. Makin ingin punya jg. Mudah2an.
ReplyDeletePilihannya juga sudah bervariasi ya.
iya mba, saya pilih online jadi praktis bisa kapan aja dan dimana aja nabung emasnya
DeleteAku belum pernah buka tabungan emas di pegadaian ini, Kemarin pernah ikut arisan emas di sana. Alhamdulillah prosesnya aman. Sekarang pegadaian makin berinovasi dalam menyediakan produk-produk yang bermanfaat bagi konsumennya.
ReplyDeleteIya aman ya mba kemarin ikut arisan emasnya? Yuk coba lagi tabungan emas pegadaiannya
DeleteJadi ingin coba mba.. Secara duit kalau ngga dibelikan aset gampang banget ambyar.. Ditabung juga dicuilin pake atm. Bisa jadi solusi nih.. Thanks for share yaa
ReplyDeleteYuk mbak biar gak ambyar rekening kita karena bocor alus
DeleteThanks for sharing this, Mbak.
ReplyDeleteSay aemang ada niatan buat bikin tabungan Emas di Pegadaian.
Ternyata gampang banget ya...hanya dowload application, register dan bisa nstart dengan 50rb.
Iya cukup terjangkau untuk mulai buka tabungan emas ini
DeleteSekarang bisa semudah itu ya?
ReplyDeleteUdah lama pingin invests emas di pegadaian, tapi selalu ga sempet
Semarang Alhamdullilah bisa Pakai apps
YUk mba mulai invest emas karena prkatis bisa pake apps
DeleteSekarang saya baru paham tentang tabungan emas, dan ternyata cukup mudah ya mbak.. 😊 bisa jadi pertimbangan nih untuk investasi. Thanks for share mbak ❤️
ReplyDeleteMudah banget mbak, yuk kita mulai nabung dan invest emas ini, karena kalo duit cuma nangkring di rekening biasanya sering bocor alus dan ambyar
DeleteSaya sudah daftar dong, hehe. Lumayan buat invest
ReplyDeleteYeaaaay, semangaat mba nabung emasnya biar bling-bling bertabur emas
DeleteLangkahnya mudah banget ya Mbak. Praktis pula. Jadi kalau mau buka tabungan emas di pegadaian digital cukup daftarnya lewat aplikasi saja ya. Ok mbak, thanks informasinya.
ReplyDeleteIya mba praktis jadi bisa nabung kapan aja dan dimana aja, plus terjangkau juga nabungnya mulai 10 ribu
DeleteTerima kasih Mbak informasinya langkahnya praktis juga ya buka tabungan emas di Pegadaian bisa pakai aplikasi digital. Jadi makin penasaran pengen nyoba.
ReplyDeleteAlhamdulillah aku juga sudah punya tabungan emas dari pegadaian ini. Biaya adminnya sangat ringan dan senengnya kita bisa nabung emas yang tidak terlalu terpengaruh dengan inflasi
ReplyDeleteIya mba kalo pilih investasi itu harus pertimbangin inflasi jadi yang bisa sih nutupin inflasinya
DeleteSaya juga sudah punya tabungan emas
ReplyDeleteCara bikinnya mudah sekali memang bahkan memudahkan nasabahnya juga
Tosss mba, selamat menabung dan menimbun emas LM yaa
DeleteTampilan bukunya sekarang beda yaa, bagus euy. Saya udah punya, buka tabungannya pas awal awal banget dulu. Seingat saya warna bukunya putih hijau gitu.
ReplyDeleteMet menabung yaa mbak :)
Sama-sama kak, selamat nabung emas biar kita cukup menimbun emas yaa jangan menimbun lemak
DeleteAaaakk, asik nih Mbaaa. Makin banyak alternatif buat investment.
ReplyDeleteApalagi Pegadaian kan reputasinya cihuy banget!
Iya mbaaa cusss, biar kita punya segudang emas batangan
DeleteSimple bener ternyata buka rekening tabungan emas di Pegadaian. Dan bisa juga dicairkan sewaktu-waktu. Tapi mending enggak dicairkan jika enggak perlu. Emas termasuk tinggi imbalnya euy..beneran menguntungkan jadi investasi
ReplyDeleteIya mba, akupun tertariknya karena nilainya oke
DeleteSemudah itu?
ReplyDeleteUdah lama pingin invest emas di pegadaian karena lebih flexible, eh dipermudah dengan on line
Mau ah...
Iya Ambu, mudah dan murah juga karena bisa start dari 10-50 ribu nabungnya
Deleteiya mbak, semudah itu. Saya udah dari kapan hari buka tabungan emas di Pegadaian. Cuma nambah setorannya lagi nih yang belum. Wkwkwkk
Deleteudah punya dan mau cetak bukunya nih. biar kece ada buku tabungan gak cm dalam bentuk digital. ahaha... gampang banget yaa caranya
ReplyDeleteAku nasabah tabungan emas ini. Untuk jangka panjang, bagus investasi gini. Kelihatan hasilnya.
ReplyDeleteLumayan kalau bisa investasi emas ya. Menjadi tabungan jangka panjang.
ReplyDeleteWuih, aku baruuuu aja tadi searching tentang ini. Dan pas banget Nemu pegadaian. Eh di sini nemu juga. Aku jadi kepikiran kepengen buka tabungan inj.
ReplyDeleteWah pembukaan rekeningnya bisa secara online ya. Memudahkan sekali, apalagi buat yang mager kayak saya ini
ReplyDeleteWah, saya baru tahu kalau pegadaian juga punya tabungan. Ini bagus, ini. Dulu saat saya masih sering diminta ke pegadaian mewakili ibu, saya sering bertemu para perempuan yang mengandalkan periuk nasinya dari membantu menggadaikan. Kadang, uang mereka banyak, lho, karena selalu ada orang yang enggan menggadai sendiri.
ReplyDeleteLha kok malah ingat mereka.
Aku juga suka beli emas di pegadaian. Tapi belum pernah buka tabungannya di sana. Bagus nih program pegadaian ini.
ReplyDeleteSepertinya awal td saya salah tpt commwnt hihi
ReplyDeleteTulisan imi membuat saya tertarik unt invest emas
Tercerahkan hehe