Starterpack New Normal Yang Wajib Ada Dalam Tas
Adaptasi kebiasaan baru atau dengan kata kerennya new normal adalah sebuah era baru
yang sedang kita jalani. Mau gak mau, suka gak suka semua orang harus terbiasa dengan
keadaan tersebut.
Pandemik ini benar-benar begitu merepotkan semua kalangan, pekerjaan dan banyak hal
lainnya. Dari yang di rumah aja, sekarang berada pada fase new normal. Cegah virus ini
emang bikin ribet, karena gak main-main sih, jiwa bisa terancam jika kamu bandel untuk gak
disiplin diri.
Protokol kesehatan seperti yang dianjurkan pemerintah wajib harus diikuti. Jaga jarak biar
aman dan membawa new normal starter pack adalah kunci sebagai tindakan preventif
cegah penyebaran virus. Apa saja sih new normal starter pack yang wajib kamu punya?
Masker cadangan
Jika kamu memakai masker kain sebaiknya membawa lebih dari satu masker sebagai
cadangan, WHO dan Kemenkes RI pun menyarankan hal tersebut. Masker kain hanya
efektif bertahan selama 4 jam. Dari segi bahan, masker kain biasanya terbuat dari bahan
yang menyerap air. Hal ini membuat percikan droplet (air liur) bisa terserap dan dapat
bertahan lama pada masker kain.
Hand Sanitizer
Pentingnya selalu membawa hand sanitizer kemana pun kamu pergi. Kuman dan virus ada
dimana-mana dan bisa menyebar kapan saja. Salah satu penyebaran dengan berjabat
tangan dan juga tanpa kamu sadari bersarangnya kuman dan virus ada pada pegangan
tangga, tombol lift, keyboard komputer dan banyak benda lainnya.
Solusi untuk cegah kuman dan virus adalah rajin cuci tangan. Namun kendala yang sering
terjadi adalah susahnya mencari toilet dan atau wastafel. Kamu hanya perlu menyiapkan
hand sanitizer botol kecil dalam tas.
Tisu basah
Salah satu barang yang perlu ada di tas kamu adalah tisu basah. Tisu basa diklaim dapat
membunuh berbagai zat patogen yang menempel pada telapak tangan. Tisu basah
biasanya mengandung alkohol yang dapat membunuh kuman, bakteri atau virus.
Biasanya disaat kamu menggunakan hand sanitizer, kamu bisa mengakhiri dengan
menggunakan tisu basah pada kedua tangan.
Botol minum
Bagi kamu yang sering memiliki aktivitas di luar rumah disarankan untuk membawa botol
minum sendiri, guna menghindari penyebaran virus yang menyebar dari droplet (air liur).
Apalagi klo tuker-tukeran gelas di kantor atau memakai gelas minum di restoran, gak
menjamin itu super bersih dan steril kan?
Dengan kamu membawa botol minum sendiri, kamu juga ikut membantu dalam
pengurangan sampah plastik dan juga mendukung pelestarian lingkungan.
Perlengkapan makan
Yuk, mulai membiasakan membawa alat makan sendiri. Alat makan portable sudah banyak
dijual kok, bentuknya pun lucu-lucu. Pada fase new normal saat ini, sebaiknya menghindari
pemakaian peralatan makanan yang digunakan secara bersama dengan orang lain. Apakah
kamu bisa menjamin higienitas alat makan yang bukan milik kamu sendiri ?
Perlengkapan ibadah
Sama dengan alat makan, hindari pemakaian perlengkapan ibadah secara bersamaan.
Kamu perlu membawa mukena dan sajadah secara mandiri. Hal ini bertujuan untuk
menghindari kontak dengan orang lain yang mungkin membawa virus.
Tidak perlu khawatir karena peralatan sholat yang mudah dilipat dan praktis sudah banyak
dijual dan tersedia kok.
Kamu harus bertahan dengan situasi seperti ini. Pandemik ini mengajarkan banyak hal di
dalam kehidupan banyak orang. Terlebih World Health Organization (WHO) sudah
mengajurkan kita untuk hidup saling berdampingan dan menyesuaikan diri.
Nah, sudahkah memiliki new normal starter pack pada tas kamu? Jika belum punya, yuk
lengkapi. Karena memiliki new normal starter pack adalah tindakan preventif cegah virus.
5 Comments
Tasnya harus lebih gede lagi ya. Belum lagi bawa bekal biar aman dan dengar-dengar sebaiknya bawa helm sendiri apabila naik ojek. Biasanya aku bawa ransel untuk laptop dan lain-lainnya. Kayaknya nanti bawa tas lagi untuk helm de el el. Berat tapi aman. Salam mba Shinta🙂
ReplyDelete@dewi_puspa00
ah betul banget itu ya, istilahnya "starter pack" di new normal. Harus masuk itu hehe..
ReplyDeleteBener bngt mbak kmn2 skrg tas isinya starter pack new normal..tapi klo di tmpt umum skrg bnyk keran air ya..aku sih lbh suka cuci tangan langsung di keran air hehe starter pack yg kupakai paling tissue kering
ReplyDeleteEra New Normal, dibarengi dg kebiasaan baru ya kak. Salah satunya, membawa perlengkapan protokol kesehatan.
ReplyDeleteSalam sehat
aku setuju sama barang barang ini, kadang nggak sadar kenapa bahu terasa berat, lupa kalau bawaannya seabreg :D
ReplyDelete