Tips Jual Rumah Biar Cuan & Cepat Laku
Di masa pandemi kaya gini, bisnis properti pun ikut terimbas. Tapi, peluang di saat krisis seperti ini tetap terbuka. Apalagi pemerintah pun mengeluarkan berbagai kebijakan untuk menggairahkan kembali sektor properti tanah air.
Jual rumah di Jakarta tuh memang gampang-gampang susah. Tapi, kalo tahu tips and tricknya sih bisa cuan besar karena memang rumah tapak tuh sekarang langka akibat keterbatasan lahan. Dimana-mana sekarang menjamur apartemen tumbuh subur. Nah, ini dia tips jitu jual rumah Jakarta.
Source: pixabay. |
Cek Harga Pasaran
Sebelum menentukan harga jual, ada baiknya kita melakukan survey kecil-kecilan untuk mengetahui harga pasaran rumah di sekitar domisili kita. Tentunya, kita gak mau kan menjual rumah dengan harga yang jauh di bawah pasaran!
Tipsnya, lakukan pengecekan Nilai Jual Objek Pajak (NJOP) di sekitar lokasi rumah kita. Umumnya, harga jual rumah itu adalah 2-3 kali lipas dari NJOP. Untuk mendapatkan nilai NJOP, kita juga bisa melihatnya tertera dalam PBB.
Gunakan Jasa Agen Properti
Kita tentunya bisa menjual rumah sendiri, namun akan perlu waktu dan kesabaran untuk mendapatkan harga yang kita inginkan. Jadi, buat kalian yang tipenya gak mau ribet, kalian bisa loh pakai jasa agen properti.
Apa aja sih plus minusnya? Keuntungannya kita bisa mendapatkan promosi yang lebih masif dan tentunya database agen properti yang tentunya cukup banyak. Tapi, disatu sisi kita juga harus mengalokasikan untuk memberikan komisi penjualan, umumnya 2,5% dari harga jual.
Cek Kondisi Fisik Rumah
Calon pembeli tentunya pertama kali akan melihat fisik rumah mulai dari tampak luar hingga ke detail ruangan di dalam rumah. Jadi, memang sebaiknya kita melakukan perbaikan dan perawatan rumah terlebih dahulu.
Mengecat dinding tembok, memperbaiki plafon yang rusak dan rutin membersihkan lantai di dalam rumah umumnya harus dilakukan. Karena biasanya tampilan fisik yang kurang oke akan mengurungkan niat pembeli.
The Perfect Timing
Momen yang tepat juga perlu diperhatikan saat memutuskan untuk menjual rumah. Dalam situasi normal, umumnya bulan Mei dipercaya menjadi bulan yang ramai untuk pasar properti. Agen properti umumnya sangat paham momentum waktu-waktu yang tepat untuk menjual rumah.
Di musim pandemi seperti ini, ternyata peluang untuk menjual rumah pun masih terbuka. Hal ini dikarenakan calon pembeli kesulitan untuk berkunjung ke pameran di mall akibat efek pembatasan kegiatan. Disinilah peluangnya untuk menggunakan teknik jemput bola jika ada informasi calon pembeli yang potensial.
Beriklan di Media Sosial
Pandemi ini telah banyak mengubah kebiasaan kita, salah satunya adalah maraknya transaksi jual beli secara online. Oleh karena itu, manfaatkan juga media sosial untuk mempromosikan rumah yang akan kita jual.
Lakukan pemotretan rumah dari berbagai angle dan tonjolkan kelebihan-kelebihannya. Foto yang menarik dan detail akan membuat calon pembeli tertarik pada pandangan pertama. Lalu, buatlah bahasa promosi yang unik, misalnya Jual Rumah Jakarta Barat, Minimalis Modern Untuk Millenials Keren.
Source: pixabay |
So, jual rumah di masa pandemi gini no worries lah ya. Masih banyak calon pembeli yang bisa kita sasar. Kita juga bisa memanfaatkan marketplace untuk mempromosikan rumah kita, salah satunya di https://www.jualrumahjakarta.com/
Happy hunting ya! Home is the place where you feel happy.
17 Comments
Harus dibersihin walaupunmau dijual ya.
ReplyDeleteMasalah renovasi atau kebersihan rumah itu penting banget sih. Kerasa banget soalnya, kalau tampak tak terawat harga bisa jadi murah. Tapi kalau kita mau berkorban ngeluarin biaya pemeliharaan, malah bisa ketutup biaya tersebut, karena harga jual bisa lebih tinggi.
ReplyDeleteYang paling Utama sih rumah tampak luar harus kelihatan bagus sih, soalnya kebanyakan orang selalu melihat dari penampilan, begitu pun rumah juga gitu
ReplyDeleteTipsnya oke banget nih. Pas banget kemarin lihat di medsos lagi ada temen yang mau jual rumahnya.. Auto share tips ini deh
ReplyDeleteYang pasti kalau mau jual rumah gak sesulit dulu ya kak, karena sekarang bisa beriklan di medsos dan calon pembelipun bisa melihat foto foto sudut ruangan dari berbagai angle
ReplyDeleteMasih bisa semangat untuk properti, karena ada saja yang mencari salah satu kebutuhan primer ini. Yang penting promosi terus dilakukan dan kreatif ya
ReplyDeleteSemakin hari property makin dibutuhkan karena termasuk kebutuhan primer. Termasuk untuk menjual, tetap akan dicari. Kata orang, mencari rumah itu seperti mencari jodoh.
ReplyDeleteiklan di medsos dan pakai jasa agen properti sepertinya sangat membantu..
ReplyDeletedan satu lagi banyak berdoa.. hehe
bener banget..beriklan di media sosial adalah hal yang paling efektif tuk jual rumah
ReplyDeletekemarin kakak ipar sy jual rumah
saya bantu promosikan dan banyak yang nanya
sekarang sudah terjual
Jual rumah d masa skrg justru mlh banyak yg cari ya, nah dg taktik dan strategi yg tepat bs mendapatkan harga jual yg lumayan :D
ReplyDeleteWah kebetulan ada aset family yang mau dijual. Langsung dong diterapkan. Siapa tahu bisa langsung laku rumahnya
ReplyDeleteMenggunakan agen jasa properti adalah solusi bagus, menurut saya. Terutama yang menjaga data diri penjual
ReplyDeleteJual rumah tuh susah susah gampang ya.. katanya sama seperti memilih jodoh.. jadi harus banyak usaha untuk bisa menjual rumah.. tips diatas layak banget untuk dicoba demi cuan segera membuat saldo tabungan menggunung hehe
ReplyDeletePas banget aku baca tips ini soalnya lagi menjual rumah :) Iya sih yaaaaa meskipun mungkin momennya ga begitu pas terutama saat pandemi corona, semoga aja rumahku lekas laku aamiin, TFS mbak Shyntako :)
ReplyDeletehmm patokannya bisa dari NJOP ya, dikali 2-3 aja. Bisa juga nih kalo kesulitan cari harga pasaran.
ReplyDeleteEh, ada temenku yang mau jual rumahnya. Katanya mau pindah ke rumah yang ukurannya lebih kecil aja biar nggak repot ngurusnya. Coba dia ngiklan di situ ya.
ReplyDeleteBener banget, jual rumah biar untung dan cepet laku memang kudu ada strateginya ya. Salah satunya dengan menggunakan jasa agen properti. Di sana banyak pelangan yang sudah dan sering ke sana. Mana diiklankan juga. Jadinya kesempatan terjual lebih cepat
ReplyDelete