Pilih Gaya Hidup Sehat, Pilih Pewarna Makanan Alami
Shopping time! Yup, sudah saatnya belanja bulanan nih karena stok makanan minuman sampai kebutuhan dapur dan deterjen mulai menipis. Kalo lagi belanja bulanan, kalian tuh suka ngecek gak sih komposisi dan kandungan nutrisi produk makanan/minuman yang akan dibeli?
Jadi ya, aku tuh termasuk yang concern banget untuk memilih produk-produk yang menggunakan pewarna makanan alami. Karena aku pernah baca tuh tentang hasil studi yang dilakukan oleh University of Southampton yang diterbitkan pada tahun 2007.
Menurut studi Southampton tersebut, pewarna buatan atau pengawet natrium benzoat dalam makanan tuh ternyata bisa menyebabkan hiperaktif pada anak usia 3 tahun. Di Indonesia, penggunaan pewarna makanan diatur secara ketat oleh Kementerian Kesehatan dan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).
Pewarna Makanan Alami VS Pewarna Sintetis
Menurut BPOM, pewarna alami merupakan bahan tambahan pangan yang dibuat melalui proses ekstraksi, isolasi atau derivatisasi yang berasal dari tumbuhan, hewan, mineral atau sumber alami lainnya.
Ilustrasi Pewarna Makanan Alami (source: canva) |
Penggunaan pewarna makanan alami bisa dikatakan lebih aman dan minim efek samping. Berikut adalah beberapa pewarna makanan alami, yaitu:
1. Karoten (merah tua, kuning atau jingga), yaitu pewarna makanan alami yang terdapat dalam wortel, ubi merah dan labu. Karoten dapat larut dalam lemak sehingga baik untuk digunakan sebagai pewarna produk susu.
2. Klorofil (hijau), yaitu pewarna yang ditemukan pada tumbuhan berwarna hijau seperti bayam dan daun mint.
3. Antosianin (ungu dan biru), yaitu pewarna makanan yang didapatkan dari buah seperti anggur, blueberry dan cranberry. Pewarna ini larut dalam air sehingga cocok digunakan sebagai pewarna agar-agar, soft drink dan sirup.
Sementara itu yang termasuk sebagai pewarna sintetis antara lain sebagai berikut:
1. Tartrazin CI No. 19140 (Tartrazine)
2. Kuning Kuinolin CI No. 47005 (Quinoline Yellow)
3. Kuning FCF CI No. 15985 (Sunset Yellow FCF)
4. Karmoisin CI No. 14720 (Azorubine Carmoisine)
5. Ponceau 4R CI No. 16255
6. Eritrosin CI No. 45430 (Erythrosine)
7. Merah Allura CI No. 16035 (Allura Red AC)
8. Indigotin CI No. 73015 (Indigo Carmine)
9. Biru Berlian FCF CI No. 42090 (Brilliant Blue FCF)
10. Hijau FCF CI No. 42053 (Fast Green FCF)
11. Coklat HT CI No. 20285 (Brown HT)
Nah, sekarang sudah tahu dong kalo lihat di kemasan produk lebih baik kita pilih yang ada tulisan ‘warna alami’. Kalo aku sih memang lebih memilih untuk membeli produk makanan dan minuman yang warnanya alami. Lagian, aku tuh parno duluan sih kalo lihat produk yang warnanya toxicated.
Kalau di Eropa, makanan kemasan yang mengandung pewarna buatan biasanya mencantumkan label peringatan di kemasan, yang menyatakan bahwa bahan ini mungkin memiliki efek merugikan pada perhatian dan aktivitas pada anak-anak. Sayangnya di Indonesia belum ada regulasi semacam ini. Semoga cepat ada ya, biar pembeli lebih mudah mendeteksi makanan yang mengandung pewarna buatan.
Pentingnya Mengecek Informasi Nilai Gizi Pada Kemasan
Sebuah produk makanan/minuman harus berisi keterangan nama produk, komposisi, berat bersih, nama dan alamat produsen, kode dan tanggal produksi, tanggal kadaluarsa, perusahaan importir serta lisensi halal.
Menurut BPOM, Bahan Tambahan Pangan seperti pengawet, pemanis dan pewarna wajib dituliskan dalam komposisi produk. Tulisannya pun wajib menggunakan bahasa Indonesia. Dengan mengecek komposisi produk, kita sebagai konsumen dapat menilai manfaat atau kualitas dari produk tersebut.
Secara singkat, ada 8 hal yang harus kita cek dalam informasi nilai gizi pada kemasan makanan/minuman yaitu:
Jumlah sajian per kemasan
Menunjukkan jumlah takaran saji yang terdapat dalam satu kemasan makanan. Misal kita makan dua bungkus makanan yang memiliki takaran satu sajian per bungkus, artinya kita akan mendapat dua kali lipat jumlah nutrisinya. Ooops!
Kalori total per sajian
Ini menunjukkan banyak energi yang didapat dari setiap sajian makanan. Inget loh ya, kalori dalam lemak biasanya dihitung tersendiri. Jadi, coba deh hitung berapa kalori yang sudah kamu konsumsi?
Angka kecukupan gizi
AKG menunjukkan jumlah kadar nutrisi baik dalam satuan berat seperti miligram atau gra maupun penyajian dalam bentuk persentase AKG. Kebutuhan nutrisi harian dikatakan terpenuhi jika % AKG mencapai 100%.
Kandungan nutrisi yang harus dibatasi
Kandungan yang harus dibatasi biasanya lemak jenuh, lemak trans, gula tambahan dan garam. Carilah makanan/minuman yang persentasenya kandungan tidak baiknya kurang dari 5% AKG.
Kandungan nutrisi yang harus dipenuhi
Vitamin, protein, mineral dan serat diperlukan untuk menjaga keseimbangan nutrisi harian dan mencegah berbagai gangguan kesehatan. Pilih makanan/minuman dengan label kecukupan nutrisi sekitar 20% AKG.
Kandungan nutrisi tambahan
Nutrisi tambahan seperti karbohidrat serta fruktosan dan sukrosa tidak diperlukan dalam jumlah banyak karena tubuh kita dapat memenuhi kebutuhan harian nutrisi tersebut.
Daftar komposisi makanan
Makanan yang dibuat dari lebih dari satu bahan makanan biasanya menampilkan urutan komposisi dari jumlah terbanyak hingga paling sedikit.
Bandingkan label informasi gizi antara 2 produk
Dengan membandingkan 2 produk, kita bisa memilih produk mana yang lebih sesuai dengan kebutuhan kita.
Heavenly Blush Yoguruto, Pilihan Gaya Hidup Sehatku
Tahu nggak sih, kalo Heavenly Blush Yoguruto ini terinspirasi dari gaya hidup anak muda di Jepang yang serba sehat. Yogurt dengan kandungan gula yang rendah, tinggi kalsium dan rendah lemak untuk anak muda yang aktif, dinamis dan modern.
No wonder rasanya pas banget sama seleraku. Plus, warnanya alami karena memang menggunakan pewarna makanan alami. Buat aku dan keluargaku, aku sih sudah pasti akan selalu pilih yang nutrisinya seimbang dan warnanya alami.
Informasi Nilai Gizi Heavenly Blush Yoguruto
Oya, aku suka banget nih mengkonsumsi Heavenly Blush Yoguruto rasa Blackcurrant di pagi hari untuk sarapan dengan sepotong roti. Light banget buat aku untuk memulai hari dan rasanya bikin happy.
Atau biasanya sih aku juga suka minum Heavenly Blush Yoguruto sambil santai baca buku novel. Kalo untuk aku pribadi, aku lebih suka tastenya selagi dingin. Jadi, sebelum dikonsumsi biasanya aku masukkan ke dalam kulkas terlebih dahulu.
Oya, aku mau berbagi resep Overnight Oats Yoguruto ala Bunshyn nih, dijamin enak buat sarapan pagi loh.
Bahan-bahan:
1 pack yoghurt plain
2-3 sendok makan oatmeal
1 pack Heavenly Blush Yoguruto Blackcurrant
Potongan buah favoritmu
1 sendok teh chia seed
Overnight Oats Yoguruto (source: canva)
Cara membuatnya mudah banget loh. Pertama-tama, untuk lapisan dasar kita masukkan 2 - 3 sendok makan yoghurt plain dalam jar. Lalu, tuang oatmeal sesuai seleramu. Lanjutkan dengan lapisan potongan buah favorit. Kalo favoritku sih, strawberry, kiwi dan pisang.
Taburkan chia seed secukupnya di atas potongan buah. Lanjutkan dengan menuang lapisan yoghurt plain. Dan terakhir, tuang Heavenly Blush Yoguruto secukupnya. Masukkan ke dalam kulkas dan diamkan semalaman. Voila, paginya overnight oats yoguruto ini siap disantap!
So, mulai sekarang yuk jadi konsumen yang lebih cermat! Cek selalu informasi nilai gizi makanan/minuman yang akan kamu konsumsi. Kalo aku sih pilih yang pakai pewarna makanan alami untuk pilihan gaya hidup sehatku. #BetterNaturallyBetterFuture
59 Comments
Ini yoghurt favorit aku bangeettt
ReplyDeleteRasanya enaaakk dan seger
Pokoke Da BEST banget dah Heavenly Blush
supaya semua aman, sehat dan terjamin, sudah menjadi kewajiban untuk mengetahui semua kandungan yang ada dimakanan ya kak
ReplyDeleteIya setuju bangett ^^ Heavenly Blush Yoguruto rasa Blackcurrant super yummy.. aku juga paling suka itu kak hahah..
ReplyDeleteApalagi kalau diminum dingin-dingin pas siang hari yang terik ya. Trus tambahin buah potong dikit. Swegeeeer!
DeleteDari 8 poin yang harus dicek itu, aku paling sering fokus ke poin harga. Eh, nggak termasuk yang 8 ya? :D Iyalah, bukan nutrisi :D Aku belum nyoba yang Yoguruto sih. Selama ini sukanya Heavenly Blush yang greek.
ReplyDeletePas banget kemarin-kemarin lagi nyetok Yoguruto di kulkas 😍. Oya, sejak punya anak, aku jadi lebih cermat melihat komposisi dan nilai gizi. 😁
ReplyDeleteAku pikir itu pake Pewarna makanan sintetis, ternyata alami ya. Jadi lebih aman alhamdulillah.
ReplyDeleteInfo nutrisi memang jarang diperhatikan kayaknya ketika belanja. Padahal selain harga dan diskonan, hal tersebut penting untuk kesehatan juga,
ReplyDeletememang harus kita perhatikan dengan baik ya mba dan semuanya sebenarnya sudah tersedia ya, tinggal kita pilih yang nutrisinya baik
ReplyDeletebun..aku mau donk heavenly blushnya...aku juga doyan minum ini....stay healthy and positive minds ya bundaku
ReplyDeleteAku suka heavenly blush tapi belum pernah coba yang yoguruto. Ini gayany japanese banget, ya.
ReplyDeleteYa ampun bikin pingin
ReplyDeleteSayang di luar Hujan, kalo ngga bakal lari ke Superindo beli Heavenly Blush Yoguruto Blackcurrant dan bikin Overnight Oats Yoguruto yang seger dan menyehatkan
Heavenly Blush Yoguruto beneran gaya hidup sehat jaman now. Yogurt dengan kandungan gula yang rendah, tinggi kalsium dan rendah lemak untuk gaya hidup yang aktif, dinamis dan modern....Cocok sekali sebagai pelengkap nutrisi di saat pandemi
ReplyDeleteHidup sehat dengan pewarna alami memang lebih aman dan tanpa was-was. Bukan sehat nanti terkena penyakit berbahaya lagi. Haevenly blush yoguruto sudah sejak, sehat dengan pewarna alami
ReplyDeleteHidup sehat itu tidak mudah ya. Namun tidak susah juga selama kita tetap memegang komitmen untuk tetap memilih makanan yg terbuat dari bahan yg sehat dan alami ya
ReplyDeleteUdah rasanya enak, menyegarkan dan banyak khasiatnya, mantap deh kalau konsumsi ini bikin happy!
ReplyDeleteCek info nilai gizi pada kemasan makanan memang penting, agar nggak ada hal yang bikin kita was-was saat mengonsumsinya
ReplyDeleteSaya pecinta yoghurt. Heavenly Blush adalah salah satu jenama yang sering saya konsumsi. Sering tak campur dengan potongan buah-buahan. Jadi acara makan buah lebih menyegarkan
ReplyDeleteSaya bayangin rasanya dari cara buatnya. Hahaha.
ReplyDeleteWAh, ini trend baru kita ya Mbak. Orang Jepang tak bisa menulis yogurt karena tak ada huruf yang sesuai, makanya dalam tulisan katakana ditulis yo gu ro to atau yoguroto.
salah satu yogurt favorit, rasanya paling ramah di lidah, apalagi yang ada granula nya itu, unik rasanya
ReplyDeleteAku biasanya minum yoghurt saat setelah aktivitas jadi segar. Yoghurt Yoguruto semua rasanay enak, ,ebih suka dimunum langsung tanpa campuran apa-apa
ReplyDeleteAku kemarin kaget pas beli Heavenly Blush...karena sekarang ada tambahan kata-kata Heavenly Blush Yoguruto-nya.
ReplyDeleteRasanya kami sekeluarga sukaaa banget.
Heavenly Blush ini highly recommend ya Mba Shinta...mau ah menjalani gaya hidup sehat anak muda di Jepang, makan yg rendah lemak, tinggi kalsium
ReplyDeleteAku penasaran sih sama yogurt ini. Banyak temen yg bilang enak.. Xixixi. Penting juga ya mbak merubah gaya hidup jadi lebih sehat. Karena sehat itu investasi
ReplyDeleteHidup sehat jaman sekarang itu sudah jadi kewajiban ya.. karena kalo ngga pilih hidup sehat, bisa menyesal dikemudian hari hehe.. ngomongin pewarna, yang alami memang selalu jadi pilihan dong
ReplyDeleteLihat tampilan minumannya gitu tuh udah kebayang enaknya huhuhu. Udahlah enak, sehat pula.
ReplyDeleteHeavenly blush ini enak banget aq sering coba. Bisa dikreasikan buat macam2 juga nih
ReplyDeleteHeavenly Blush ini salah satu yogurt pilihan saya apalagi yang yoguruto ini mbak enak banget dan rasa buahnya pas.
ReplyDeleteSalah satu keunggulan Heavenly Blush ini adalah menggunakan pewarna alami, memang ini yang dibutuhkan untuk sebuah yogurt kemasan.
ReplyDeletesaya memang suka bnaget yogurt, dulu enggak kepikiran pakai pewarna atau enggak, karena aku kira kan yogurtnya dikasih buah, jadinya tentu warnanya dari efek buah-buahan itu.
ReplyDeleteAku suka beli Heavenly Blush kalau kakakku bikin Granola di rumah, enaak banget. Minum yogurt nya aja juga udah bikin kenyang buatku hehe
ReplyDeleteYoghurt ini disukai anak saya juga. Kalau kesempatan ke minimarket, tiba-tiba udah ambil yoghurt aja... Dasar anak...
ReplyDeleteIya kalau beli produk apalagi yang siap konsumsi kudu memperhatikan betul bahan dan kandungan gizinya.
ReplyDeleteAku suka Yoghurt jg tp belum pernah beli Heavenly blush ini, jd penasaran pengen nyobain jg apalagi aman krn gak pakai pewarna kimia ya
Heavenly Blush ini merek Jepang ya Mbak? Merek terkenal tapi belum pernah coba hehe.
ReplyDeleteBtw aku sepakat soal warna
Aku juga suka ykugurt satu ini, sekain rasanya enak dan ga terkalu kecut ada beberapa pilihan rasa, tapi yg paling aku suka adalah varian strobery
ReplyDeleteHai mbaaa terimakasih telah mereview produk favoritku, btw aku memang lagi suka2nya sama yogurt mbaaa ^^
ReplyDeleteHeavenly Blush Yogurt salah satu kesukaanku banget ini, biasanya aku stok yang plain dan kadang aku campur dengan granola kak.
ReplyDeletePingin juga ah nyobain overnight oats-nya. Iya sih warna yang cerah itu bikin lebih menarik ya, walaupun kalau sudah lolos BPOM sih mestinya aman, tapi salut juga ada produsen yang bisa berusaha lebih jauh untuk memakai yang alami.
ReplyDeletejaman now gaya hidup sehat udah jadi life syle ya.. apalagi didukung dengan asupan yang mendukung gaya hidup sehat seperti heavenly blush yoguruto ini.. tambah semangat hidup sehatnya deh
ReplyDeleteKebetulan belum coba Heavenly Blush Yoguruto , hmm leblebih enak ya rasanya. Dan yang terpenting menggunakan pewarna alami
ReplyDeleteya ampun, gak pernah aware nih sama pewarna makanan, ternyata bahaya jg ya :(
ReplyDeleteHeavenly Blush dari dulu sudah jadi favoritku, mbak😍. Warnanya cantik2 dan rasanya enak
ReplyDeleteAku suka beli ini, tapiii rasanya lumayan mahal ya. Apalagi kalo beli bareng anak-anak waaah ngga bisa jajan yang lain. Tapi emang enak banget sih.
ReplyDeleteHuwaaa aku kudu cek lebih teliti mana yogurt yang pake pewarna alami dan bukan. Heavenly blush emang harga lebih tinggi tapi dari segi konposisi lebih sehat yaa
ReplyDeleteEnak banget seger kalo dingin nih 🌝
ReplyDeleteAku dah nyoba punya ccku enaaaak..,jadinya ketagian deh
ReplyDeletesejak pertama nyicipin heavenly blush saya lgsg jatuh cinta. Harganya di atas yg lain sih tp beneran beda rasanya. Enak bgt ga kecut.
ReplyDeletefavorit aku banget ini mba, rasanya pas ngga terlalu manis dan asamnya juga nyegerin.
ReplyDeleteduh favorit banget ini mbak, aku juga suka banget bikin overnight oatmeal pake yogurt. pas makannya tuh seger banget. aku juga mau cobain ah resepnya mbak, aku suka yogurt mau diapain juga
ReplyDeleteSegaaarr dan sehaaatt
ReplyDeleteIni yg bikin Heavenly Blush jadi yoghurt terbaik.
Jadi pengin cuss ke indomaret
Aku senang sekali dengan yoghurt karena selain segar juga menyehatkan. Kalau pas belanja susu nemu yoghurt biasanya suka ikut masuk keranjang tuh yoghurt hehe...
ReplyDeleteAku sering minum ini mba. Tapi nggak kucampur apaapa jadi penasaran jika ditambah dengan yang lainnya kayak apa rasanya. Semoga aku lebih baik lagi menjaga pola makan. Terimakasih mba
ReplyDeleteAku paling sensitif nih sama pewarna makanan, jadi kalau ada yang alami gini pasti cocok banget. Apalagi ini yogurt favotitku juga
ReplyDeleteUwwh...segernyaa~
ReplyDeleteAku jadi pengen ikutan nyobain Heavenly Blush Yoguruto dengan paduan kreasi yang bikin happy pas meminumnya.
wah terimakasih ya resep Overnight Oats Yoguruto nya.. jadi pengen cobain ^^ kebetulan pas ada yougurt dan oat juga di rumah
ReplyDeleteaku di rumah nyetok pasta makanan si mba tapi sebisa mungkin kalau lagi bikin2, aku pakai pewarna alami juga. kalau udah kepepet dan nggak nutut waktunya, baru deh yang sintetik keluar weheheh
ReplyDeleteHeavenly Blush juga salah satu merek yoghurt favoritku lho mbakk...
ReplyDeleteRasanya enak dan seger bangett...
When it comes to food coloring, we really have to be careful because if you don’t use the safe one then it will be dangerous for our house.
ReplyDeleteI mean heath..not house :)
Delete